2016-08-24- T.Salihin Pengusaha Donat dari Gampong Deah Glumpang Kecamatan Meuraxa

Previous Image
Next Image

 

Sejak tahun 2008 ayah empat orang anak ini memulai usaha donat dan bakery, awalnya sebelum menekuni usaha Donat dan Bakery, beliau terlebih dahulu mengeluti usaha percetakan. Tahun 2004 saat Tsunami melanda Aceh, Usaha percetakan Beliau pun ikut terkena dampak dari musibah tersebut, “Jangan kan peralatan percetakan, rumah saja habis di bawa air saat itu” ujar beliau kepada penulis.

Berbekal  dari adanya pelatihan dari salah satu NGO saat masa rekontruksi Aceh, Beliau memulai usaha donat dan bakery ini, melihat peluang semakin ramainya penduduk di Banda Aceh saat itu, beliau bertekat menekuni dunia bisnis donat dan bakery. Awalnya lancar-lancar saja, karena belum banyaknya saingan, sekarang sudah menjamur dengan banyaknya varian donat” Ujar Pengusaha asal Sabang tersebut menjelaskan. Namun hal tersebut tidak mengoyahkan usaha T. Salihin untuk total di dunia bisnis donat dan bakery. Salah  satu keunggulan kue donat Rifqi donat dan bakery ini adalah selalu fresh dan tanpa manisan.

Sampai saat ini Rifqi Donat dan Bakery hanya membuat kue Donat dalam jumlah tertentu untuk konsumsi harian, namun tidak menutup orderan dari konsumen lain dalam jumlah besar. Untuk produksi harian Beliau hanya menjual produk donat tersebut di depan rumahnya sendiri namun untuk orderan yang lebih besar tentunya harus dipesan terlebih dahulu.

Untuk harga juga sangat murah, satu potong donat dijual seharga Rp. 1.000. Sedangkan untuk varian produk yang lain, seperti Bolu, Kue Basah, Kue Kering itu tergantung pesanan dari konsumen. Jika tertarik untuk mencoba donat ini bisa datang langsung ke lokasi di Jalan Rama Setia nomor 41 Gampong Deah Glumpang Kecamatan Meuraxa Banda Aceh atau melalui kontak langsung melalui HP di 082160507400 atau 081269528886.

Ke depan Bapak T. Salihin  mengharapkan makin banyaknya perhatian dari pihak pemerintah dan pihak ke tiga untuk  membantu peralatan atau pun program peningkatan sdm usaha lokal seperti saya ini” ujar pengusaha yang pernah menerima orderan donat sebanyak dua ribu buah tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

fourteen + seventeen =

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>